Tetap tersenyum

Tetap tersenyum
IInsyaallah berkah

Rabu, 17 Februari 2016

Naskah Pidato tentang kedisiplinan (Lomba anak SDN 1 Barisan)

Naskah Pidato SDN 1 Barisan

Naskah Pidato
SDN 1 Barisan
Kedisiplinan

Assalamualaikum Wr. Wb.
Alhamdulillahirobbil ‘alamin. Allahumma sholli alaa Muhammad wa ala alihi wassha bihii ajma’in anmaba’du.
Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah beserta bapak dan ibu guru, teman-temanku yang saya cintai.
Marilah kita panjatkan puji ke hadirat Allah SWT. Sholawat dan salam semoga tercurahkan kepada baginda Nabi Muhammad SAW.
Teman-teman yang berbahagia….
Mari kita bernyanyi bangun tidur bersama-sama (mengajak penonton bernyanyi bersama) ayoo 1… 2…. 3…
Bapak ibu guru yang saya hormati …
Saya terkesan dengan bait terakhir pada lagu bangun tidur tersebut (menyanyikan “membereskan tempat tidurku 3x)
Saya mau bertanya pada temen-temen, apakah temen-temen setelah bangun tidur selalu membereskan tempat tidurnya? (penonton menjawab) Alhamdulillah …….
Ternyata lagu tersebut memberikan semangat kepadda kita untuk selalu disiplin dimana saja.
Karena disiplin merupakan kunci keberhasilan, kalau cita-cita kita ingin tercapai maka hendaknya kita melatih disiplin sejak dini. Salah satu contoh tentang disiplin waktu. Kita harus dapat bias membagi waktu dengan baik dan tepat. Seperti waktu tidur, waktu belajar, waktu bermain, waktu istirahat, bahkan waktu beribadahpun harus diatur dengan baik. Sehubungan pentingnya waktu Allah berfirman dalam surat Al Ashri ayat 1 – 3 yang berbunyi:
وَالْعَصْرِ            (1)
(1)   Demi masa (waktu)
 إِنَّ الْإِنْسَانَ لَفِي خُسْرٍ (2)
(2)   Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian
إِلَّا الَّذِينَ آَمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ (3)
(3)   Kecuali orang-orang yang beriman dan beramal soleh dan saling menasehati untuk mentaati kebenaran dan kesabaran


Hadirin sekalian ….
Disiplin merupakan kunci kesuksesan hidup kita. Apa arti disiplin itu? “apakah temen-temen tau apakah arti disiplin itu…
Disiplin adalah mentaati peraturan atau tata tertib yang berlaku.
Ada sebuah cerita, disuatuu hari disebuah rumah mmungil ada seorang anak bersama ibunya. Setelah malam pun tiba, tepat pukul 07.00 ibunya menyuruh anaknya untuk belajar dan mengerjakan PR. Karena anak itu sangatdisiplin, maka itu belajar dan mengerjakan PR, ibunya pun sangat disiplin, sampai-sampai tepat pukul 07.00 , ibunya mmpunyai jadwal rutin tipa harri yaitu menonton  sinetron. Sinetron apa hayoooo temen-temen?...., (si boy anak jalanan). Saya kagum penerapan disiplin dirumah sangat baik, ibunya juga tidak mau mengawasi anaknya belajar, saking disiplinnya menonton sinetron  tiap hari.
Cerita tadi merupakan contoh disiplin di rumah, tapi saying ibunya taat pada peraturan menonton sinetron dari pada mengawasi anaknya belajar.
Para hadirin sekalian …..
Saya sangat bangga bias sekolah di SDN 1 barisan, karena disini semuua siswa dan guru menanamkan disiplin, baik itu disiplin kebersihan, kerapihan dan juga disiplin waktu.
Setiap kami menemukan sampah, maka sampah tersebut harus di buang ketempatnya. Dengan disiplin itulah sekolah kami menjadi indah. Kemudian disiplin kerapihan, seluruh siswa dan guru wajib memakai pakaian yang rapih. Begitu pula dengan disiplin waktu, setiap siswa masuk ke kelas tepat waktu. Apalagi bapak ibu guru yang selalu tepat waktu untuk belajar bersama kami.
Para hadirin sekalian….
 Marilah kita tanamkan disiplin mulai dari diri sendiri, dimulai dari saat ini dan mulai dari hal yang paling kecil.
Dari saya ada kurang lebihnya mohon dimaafkan. Karena manusia tidak ada yang sempurna
Sebelumnya saya ada pantun buat temen-temen semuanya
Pergi piknik ke pantai Ayah
Bawa apel jjangan sampai jatuh
Wabillahitaufik walhidayah
Wassalamualaikum Wr. Wr.  



Ditampikan oleh: Fatimatuzzahra
kelas 5 SDN 1 Barisan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan share kreasimu, wujudkan impianmu